Rabu, 30 Maret 2016

Cara Membuat Kue Seroja ''Kembang Goyang''

Salam Baraya Sadaya.. :)

Oke dalam kesempatan sekarang kita akan ngebahas bagaimana membuat kue seroja atau yang lebih dikenal dengan kembang goyang yang merupakan makanan khas daerah Ciamis ataupun daerah lain di bagian Indonesia.. :D

Bentuknya yang menyerupai kembang seroja membuat kudapan ini tampak begitu unik. lazimnya kue seroja disajikan sebagai salah satu makanan ringan yang dapat di santap saat bersantai,, namun seiring dengan perkembangan zaman kue seroja menjadi salah satu buah tangan Khas Masyarakat Sunda

Kue Seroja dibuat dalam dua rasa yaitu asin dan manis, dua rasa ini dapat dibedakan dari tampilannya. Seroja asin berwarna coklat muda dan terang dengan bertabur daun jeruk sedangkan seroja manis berwarna coklat muda dan sedikit gelap dengan bertabur gula pasir.
Tekhnik memasak kue seroja dapat dikatakan unik dikarenakan saat memasukan adonan ke dalam minyak panas orang yang memasak harus mengyang-goyangkan cetakan agar adonan yang terendam minyak lepas dan cetakan dapat digunakan untuk mencetak kue berikutnya. Tekhnik mengoyang=goyangkan setakan inilah yang kemudian memunculkan istilah " Kembang Goyang/ Kembang Seroja ''
Oke guys sekarang kita akan share bagaimana cara membuat Kue Seroja chekidot :
Bahan-bahan :
^ 65 gram gula pasir halus
^ 200 gram tepung beras
^ 1/2 sdt garam
^ 2 sdm wijen
^ 2 butir telur
^ 250 ml santan ( dari parutan 1/2 butir kelapa )
^ Minyak Goreng Secukupnya
Cara Membuat Kue Seroja
1. Campurkan dalam satu wadah gula pasir,tepung beras,garam, wijen,aduk sampai rata
2. tuang telur beserta dengan santan sedikit demi sedikit sambil terus diaduk sampai seluruh adonan tercampur rata
3. Panaskan minyak goreng masukan cetakan kue seroja ke dalam minyak untuk memanaskan cetakan kue seroja atau kembang goyang
4. Celupkan cetakan kue ke dalam adonan, kemudian masukan ke dalam minyak yang sudah panas sambil digoyang-goyang hingga adonan kue terlepas dari cetakan
5. Goreng hingga kue matang dan kering serta berwarna kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan ulangi langkah ke-4 hingga adonan benar-benar habis
6. Simpan dalam toples kedap udara agar kue seroja yang enak bisa bertahan lama

Tidak ada komentar:

Posting Komentar